Rabu, 06 April 2016

Mudahnya Pesan Kamar Hotel dan Tiket Pesawat Dengan Traveloka



Berkembangnya internet di Indonesia dan diiringi dengan makin baiknya jaringan internet di Indonesia tak bisa dipungkiri pasti membawa dampak yang luar biasa terhadap kemudahan dalam hal apapun. Seperti contoh yang pernah saya bahas mengenai banyaknya ecommerce sehingga membuat masyarakan mudah untuk berbelanja online begitupun dengan pembayarannya. Bagi sahabat yang menyukai traveling atau yang merencanakan sebuah perjalanan keluar kota dan propinsi menggunakan pesawat pun sekarang sudah lebih mudah karena sudah banyak juga situs dan aplikasi untuk pemesanan tiket pesawat dan hotel via online. Bayangkan jika dulu sahabat mau melakukan perjalanan, hal termudah tentu saja menggunakan biro perjalanan dan terkadang masih terasa ribetnya. 


Dengan perkembangan internet, lambat laun banyak hotel dan maskapai penerbangan bisa melayani pemesanan secara online. Namun hal tersebut masih cukup merepotkan karena harus membuka satu-satu situs hotel dan penerbangan untuk mendapatkan harga terbaik. Nah sekarang ini terdapat aplikasi yang memfasilitasi pemesanan kamar hotel dan tiket pesawat sekaligus yang bisa sahabat pilih sendiri harga terbaiknya dengan mudah dalam satu genggaman. 


Adalah aplikasi Traveloka, aplikasi besutan Traveloka sendiri dengan ukuran besar 9,94 MB ini sahabat bisa melakukan pencarian tiket pesawat dengan beberapa langkah mudah. Pertama tentu saja download aplikasinya terlebih dahulu di Mobomarket. Kemudian buka aplikasinya pilih bagian tiket pesawat. Masukkan kota asal, kota tujuan, tanggal dan berapa jumlah orang lalu klik cari. Nanti akan muncul harga dari banyak maskapai penerbangan, sahabat bisa pilih yang dikehendaki. Langkah selanjutnya tinggal masukkan nomor hp dan email kemudian ikuti alur petunjuknya hingga pembayaran. Maka selesai sudah pemesanan tiket yang sahabat lakukan. Untuk pemesanan kamar hotel pun sama, sahabat hanya masukkan lokasi hotel dan tanggal lalu klik cari maka akan muncul list dari berbagai macam hotel yang bisa sahabat pilih.


Nah mudah bukan? Merencanakan perjalanan bukan lagi hal yang sulit. Dengan aplikasi Traveloka, merencanakan perjalanan akan menyenangkan. Jangan lupa download aplikasi Traveloka di Mobomarket, Toko Aplikasi Lokal Nomor 1 di Indonesia. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar